MSDC UH adalah sebuah organisasi kader yang tak pernah lelah melahirkan
penyelam muda berorientasi pada olahraga & keilmuan. Generasi baru yang
siap melanjutkan visi & misi “Walrus abu–abu”. Maka dari itu rangkaian
kegiatan yang dimulai dari bulan juli – oktober, akhirnya terlaksana dengan
baik.
Rangkaian diklat yang di awali oleh penerimaan anggota muda,
praktis bertempat di secretariat MSDC UH, Kolam renang Unhas, kolam
renang Mattoanging dan pulau Barrang lompo. Selain meningkatkan skill renang
& menyelam, para peserta juga mutlak dibekali pengetahuan akademis
penyelaman. Hal yang menjadi bekal untuk mencapai predikat sebagai penyelam
tangguh nan cerdas.
Puncak dari segala kegiatan
di atas bertempat di pulau Barrang Lompo. Latihan perairan terbuka tersebut
berlangsung dari tanggal 3 – 6 Oktober 2011. Selama itu peserta lebih banyak
mengahabiskan waktu terendam di laut. Pagi hari dibuka dengan pemanasan yang
diakhiri dengan senam tabung. Fisik prima serta otot yang tak kaku sangat
membantu dalam berenang & menyelam. Berhubung yang dihadapi tak lagi kolam
renang, maka pemanasannya pun sedikit ditambah kualitas serta intesitas
waktunya.
Waktu selanjutnya pun dihabiskan di laut hingga waktu Ishoma
tiba. Setelah istirahat selama beberapa jam, peserta kembali ke dermaga
pulau. Pada bagian ini penekanan terhadap kemampuan renang serta keterampilan
dasar menyelam dilakukan. Renang, up nea, water trap serta teknik entri menjadi
santapan wajib para peserta. Selain itu teknik dalam menyelam seperti fins
fipot, buddy breathing serta beberapa lainnya menjadi indicator kelulusan
kelak.
Setelah Ishoma di malam hari, kegiatan tadi dievaluasi. Evaluasi
diselingi dengan beberapa materi tentang dunia penyelaman. Materi yang nantinya
akan diujikan secara tulis maupun lisan oleh instruktur maupun asisten
instruktur. Hasil evaluasi secara tertulis nantinya menjadi modal kelulusan
para peserta di samping kemampuan tekhnis lapangan.
Peserta Diklat One Star Scuba Diver
Peserta Diklat Two Star Scuba Diver